METROPOST1.COM, Cirebon — Universitas Swadaya Gunung Jati (UGJ) Cirebon memberikan kesempatan kepada masyarakat di wilayah Cirebon yang terkendala secara ekonomi untuk menempuh ke jenjang pendidikan tinggi secara gratis melalui jalur Kartu Indonesia Pintar (KIP). Hal tersebut disampaikan Rektor UGJ, Prof. Mukarto Siswoyo melalui Wakil rektor bidang kerjasama dan Humas, Siti khumayah, SE. SH. M.Si., saat konferensi pers di Auditorium UGJ, Kamis (12/8/21).
“Alhamdulillah kami dipercaya Kemendikbud mendapat kuota sebanyak 1.055 Mahasiswa, hal ini merupakan kesempatan luar biasa ditengah pandemi dimana dapat meneruskan kuliah dengan biaya gratis,” kata Wakil Rektor yang biasa disapa Maya ini.
Maka dari itu, lanjutnya, kesempatan ini sebaiknya dimanfaatkan para Calon Mahasiswa Baru (Camaba) yang masih bersemangat ingin menempuh pendidikan tinggi tapi terkendala biaya.
“Ketika ada saudara atau tetangga yang ingin melanjutkan ke pendidikan tinggi silahkan pilih UGJ,” ucap Maya.
Ia mengatakan, dengan mendaftar melalui jalur tersebut, maka Mahasiswa akan dibebaskan dari biaya kuliah hingga delapan semester ditambah biaya hidup dari Pemerintah melalui Kemendikbud RI.
“Kami ucapkan terima kasih kepada pemerintah pusat yang telah memberikan kepercayaannya kepada UGJ untuk mengelola, menyalurkan aspirasi masyarakat kota Cirebon dan sekitarnya melalui program KIP ini,” ungkapnya.
Ia menambahkan, dari 16 program sarjana, terdapat 13 pilihan program studi dalam program KIP tersebut.
“Untuk persyaratannya, masyarakat bisa mendapatkan informasi melalui akun Instagram @pmb.ugj atau @humas_ugj silahkan untuk di follow,” ujarnya.
Untuk diketahui, UGJ memiliki 23 program studi, yang terdiri 10 terakreditasi A dan 13 berakreditasi B. Pada tahun 2020 menempati peringkat 119 dari penilaian 2.512 perguruan tinggi negeri dan swasta se-Indonesia.
“Kami terus berkontribusi terhadap pembangunan baik daerah maupun nasional,” tandasnya.
Hal tersebut dibuktikan dengan hadirnya program baru, yakni, program studi Perencanaan Wilayah Kota (PWK) pada Fakultas Teknik.
“Program studi pada Fakultas yang sama kami juga menghadirkan program studi teknik elektro,” sebutnya.
Dimana, hal tersebut sesuai dengan perkembangan teknologi yang serba digital. Lebih lanjut, program studi lainnya yaitu Seni Pertunjukan (Sejuk)
“Program studi sejuk ini terdiri dari, seni musik, seni tari, seni rupa (lukis) dan teater. Untuk program studi ini, 60 dilaksanakan secara praktek dan 40 berupa teori,” sebutnya. (Cepi)