Metropostnews.com/Kab.Tangerang – Mendekati pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024 Kabupaten Tangerang, sejumlah pengurus partai politik calon bupati maupun wakil bupati hingga keluarga pasangan calon semakin getol melakukan kampanye. Seperti yang dilakukan istri dari calon bupati nomor urut 01, Hj. Nina Lisnawati.
Semasa kampanye ini, Nina ikut dalam Roadshow Mad Romli untuk menyambangi ratusan ibu-ibu setiap harinya.
“Hari ini saya seperti biasa berkampanye dari satu desa ke desa lain, berkampanye memperkenakan pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati nomor urut 01 , saya biasanya di 1 kecamatan sampai 7 titik di bantu kawan timses yang memfasilitasi bertemu warga,” ujar Nina.
Puluhan tahun hidup bersama sang suami membuat Nina mengikuti pola disiplin Mad Romli. Agenda yang tersusun membuatnya harus mengeluarkan tenaga ekstra untuk bertemu tepat waktu dengan para ibu-ibu. Seperti dilakukan pada Rabu (23/10/2024), setidaknya ada 7 lokasi di wilayah kabupaten Tangerang yang dikunjungi Nina untuk ikut mensosialisasikan visi misi yang diusung pasangan nomor urut 01.
“Saya juga harus bergerak, turun langsung bertemu dengan ibu-ibu untuk mensosialisasikan visi-misi bapak (Mad Romli),” ujar Nina ketika bertemu rarusan warga.
Hujan, panas terik matahari tidak menjadi halangan bagi dirinya untuk ikut berkampanye. Ia terlihat akrab dengan para ibu-ibu, bahkan tak canggung jika membaur, sesekali dirinya juga memeluk lansia seolah menggambarkan kecintaanya terhadap orang tua kandungnya.
Wanita kelahiran Kabupaten Tangerang itu selain sosialisasi juga mengajak masyarakat utamanya ibu-ibu untuk membangun silaturahmi. Tak dipungkiri, ia juga meminta doa restu untuk dukungan nomor 01.
“saya meminta dukungan nya untuk pak haji (Mad Romli) jika terpilih dan jadi pemenang semoga bisa menjadi pemimpin yang amanah,bisa memenuhi janji – janji nya kepada masyarakat dan tidak korupsi” tutur ibu 1 anak tersebut.
Dalam sesi perkenalan dirinya dengan warga Nina berharap ibu – ibu bukan hanya sebagai ibu rumah tangga saja namun menjadi perempuan yang produktif.
“Kita sinkronkan dengan visi misi Mad Romli – Irvansyah yang akan fokus terhadap peningkatan dan pengembangan UMKM. Nanti ibu-ibu ini yang sudah punya usaha akan didampingi untuk pengembangan usahanya, baik rumahan atau industri lainnya,” ucap Nina. (Andryan/MP)