METROPOST1.COM, Majalengka — Banyaknya fitnahan warga yang dilontarkan ke Kepala Desa (Kuwu) di tiap-tiap Kecamatan, perwakilan Kepala Desa (Kuwu) Se-Kecamatan Kabupaten Majalengka Grudug Kantor Dinas Sosial.
Kedatangan puluhan Kuwu itu terkait semua Bantuan Sosial (Bansos) baik itu BNPT, BLT dan PKH serta bantuan lainya juga.
Makanya saya ikut prihatin dengan suasana di Desa masing-masing yang kondisinya carut marut dengan adanya Bansos ini. Karena Pembagian Bansos harus sesuai DTKS dan kami siap sebagai eksekutor jika ditunjuk di lapangan dan amanah. Dikatakan Koordinator sekaligus Kepala Desa Panjalin Kidul Dudung Abdulah Yasin, Sabtu (7/08/2021).
Menurut dia, banyak penerima bantuan yang tidak layak dan padahal mereka itu sudah menerima bantuan pada sebelumnya jadi double-double.
Dicontohkan dia, banyak yang muda maupun yang kaya masih menerima bantuan sementara yang layak malah tidak menerima bantuan.
“Padahal sebelumnya mereka sudah menerima bantuan ada yang sampai double empat dan yang penerima itu-itu juga” ujarnya.
“Pemerintah Kabupaten Majalengka harus ada tindakan nyata intinya ketika mengetahui ketidakbenaran, jangan diam saja,” tegasnya.
Disebutkannya bahwa harus berani membela masyarakat yang memang seharusnya mendapatkan bantuan itu.
“Ingat kegiatan bantuan sosial ini dilakukan oleh semua pihak dan bukan hanya para Kuwu saja. Akan tetapi harus adanya keterlibatan berbagai elemen serta unsur terkait juga” pungkasnya. (Ade)