METROPOST1.COM, Pelalawan, Riau — Kegiatan KRYD (Kegiatan Rutin Yang ditingkatkan) Polsek Pangkalan Kuras dilaksanakan pada hari Senin tanggal 13 September 2021
Giat dengan melaksanakan Patroli di wilayah Hukum Polsek Pangkalan Kuras.
Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan ( KRYD ) Polsek Pangkalan Kuras dengan berpatroli ke Toko may store, Bank BNI, Toko Mas Selecta London, serta ke Planet swalayan Kelurahan Sorek Satu, Kecamatan Pangkalan Kuras.

Kegiatan yang dilaksanakan Polsek Pangkalan Kuras Ini dilaksanakan pada pukul 15.30 Wib s.d 16.30 Wib.
Kapolsek Pangkalan Kuras, AKP. A.Chandra Pietama, SH.S.IK.MM., mengatakan, “sasaran pada giat Patroli Polsek Pangkalan ini tertuju ke Tempat- tempat rawan yang mana terjadinya tindak pidana C3”.
Pelaksanaan giat Patroli C3 ini terdiri dari Tim Personil Polsek Pangkalan Kuras sebanyak 3 (tiga) orang.
“Hasil yang didapat pada kegiatan KRYD (Kegiatan Rutin Yang ditingkatkan) Polsek Pangkalan kuras agar terciptanya situasi kondusif di wilkum polsek Pangkalan Kuras dan meningkatkan kenyamanan terhadap masyarakat, serta mencegah terjadinya C3 (Curas, Curat, Curanmor), di Wilayah Hukum Polsek Pangkalan”, ungkap Kapolsek Pangkalan Kuras, AKP. A.Chandra Pietama, SH.S.IK.MM.
Pada melaksanakan giat tidak terdapat kedala, kegiatan berjalan dengan tertib dan lancar hingga selesai ** ( Adri )




